CARA RESET SOFTWARE PRINTER CANON MP258

Cara Reset Software Printer Canon MP258 - Sebelumya saya sudah membahas kode error pada printer Canon MP258, dan sekarang saya akan meberikan solusi bagaimana cara untuk reset sofware pada printer Canon MP258.

Tanpa harus menunggu lama-lama langsung saja saya berikan langkah-langkah untuk mereset Printer Canon MP258.

Pertama Masuk Ke Service Mode MP258 :

1. Printer dalam keadaan mati kabel power listrik terpasang.
2. Tekan STOP/RESET dan tahan, kemudian tekan tombol POWER dan tahan.
3. Tombol POWER masih ditekan, lepas tombol  STOP/RESET, kemudian tekan tombol STOP/RESET 2x dalam keadaan tombol POWER masih ditekan.
4. Lepaskan kedua tombol secara bersamaan.
5. Printer akan berproses beberapa waktu, kemudian LCD panel akan menunjukkan angka NOL ( 0 ).
6. Komputer akan mendeteksi DEVICE BARU abaikan saja, keadaan ini menunjukkan printer MP258 dalam keadaan SERVICE MODE dan siap direset.

Kemudian Jalankan Resetter MP258 nya :

1. Download software Resetter MP258 V3400 disini.
2. Ekstrak kemudian jalankan Service Tool V3400 yang sudah di download tadi, kemudian perhatikan gambar di bawah ini.

  1. Pada menu absorber clear ink counter pilih Main kemudian klik SET di sebelah kanannya.
  2. Pada menu ink absorber counter pilih MAIN kemudian klik SET di sebelah kanannya.
  3. Kemudian klik EEEPROM, maka printer akan cetak 1 halaman.
  4. Selesai.
Printer Canon MP258 sudah normal dan dapat digunakan kembali, selamat mencoba semoga bermanfaat. 

Postingan terkait:

1 Tanggapan untuk "CARA RESET SOFTWARE PRINTER CANON MP258"

  1. sudah saya lakukan tapi tetap hidup lampu pawer dan alarm apa yg harus saya lakukan berikutnya?

    ReplyDelete