Kelebihan Dan Kekurangan Printer Epson L220

Kelebihan Dan Kekurangan Printer Epson L220 - Sobat JAYA TEHKNO kembali lagi saya akan mereview tentang Kelebihan Dan Kekurangan Printer Epson L220, ini merupakan salah satu printer L series dari Epson yang di keluarkan beberapa waktu lalu.


Printer Epson L220 ini merupakan inovasi terbaru dari Epson yang di keluarkan untuk menyempurnakan dari varian Epson tipe sebelumnya. Baik sobat kali ini saya akan membahas mengenai kelebihan dan kekurangan dari printer yang satu ini.

Kelebihan dan Kekurangan Epson L220

Kelebihan

Memiliki Kecepatan Cetak Tinggi
Printer Epson L220 ini memiliki kecepatan cetak yang lumayan tinggi di bandingkandengan printer lain di kelasnya. Epson L220 ini mempunyai kecepatan cetak 27 lembar permenit untuk mono dan 15 lembar untuk warna. Dengan kecpatan yang di berikan akan memudahkan kita dalam mencetak dan tentunya kita lebih efisien waktu.

Solusi Cetak Hemat dan LEngkap
Printer Epson L220 ini juga memberikan solusi cetak dan dokumentasi paling efisien dan lengkap untuk kita. Printer ini dilengkapi dengan fungsi cetak, scan dan copy dengan ini sobat tidak perlu membeli perangkat dokumentasi lain. Dalam satu kali refill atau pengisian penuh, Epson L220 dapat mencetak hingga 6500 lembar warna dan 4500 lembar mono atau hitam putih.

Hasil Cetak Beresolusi Tinggi
Printer Epson L220 ini sudah hadir dengan Print Head Micro Piezo Technology yang mempunyai performa dan lebih handal. Print Head Piezo lebih tahan lama dibandingkan dengan print head yang berteknologi thermal. Print head piezodirancang untuk dapat mencetak dalam jumlah bnyak dan cepat. Print head ini dapat melakukan pencetakan hingga resolusi maksimal 5760 x 1440dpi. Dengan Variable Size Droplet Technology ( VSDT ) yang artinya print head ini mampu mengeluarkan tinta dengan berbagai ukuran dan menghasilkan detail sebuah tulisan dan gambar yang lebih tajam dengan gradasi yang lebih halus.

Kekurangan

Setelah di lakukan analisa kekurangan dan masalah yang sering di keluhkan oleh para pengguna adalah tidak adanya support secara gratis untuk mengatasi reset software. Sampai saat ini belum di dapatkan Software Reset gratis seperti printer seri L sebelumnya.Untuk mengatasi hal yang satu ini termasuk sulit untuk ukuran orang awam.


Itu sobat artikel mengenai Kelebihan Dan Kekurangan Printer Epson L220 yang saya berikan, semoga artikel dapat bermanfaat untuk sobat JAYA TEHKNO semuanya.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Kelebihan Dan Kekurangan Printer Epson L220"

Post a Comment