Review Printer Canon PIXMA G3000

Review Printer Canon PIXMA G3000




Baik sobat JAYA TEHKNO di kesempatan kali ini saya kembali akan mereview sebuah printer dari produsen Canon yaitu Printer Canon PIXMA G3000. Semoga dengan review yang saya berikan dapat membantu sobat membantu sobat semua yang berniat ingin membeli printer dalam waktu dekat ini.

Canon PIXMA G3000 adalah salah satu varian printer Canon PIXMA Ink Efficient G-series yang di perkenalkan Canoon di indonesia bersama dengan Canon PIXMA G1000 dan G2000. Canon PIXMA Ink Efficient G-series merupan varian printer Canon pertama dengan tanki tinta yang dapat di isi ulang yang semakin di gemari para pengguna. Ini merupakan printer inkjet A4 multifungsi warna tang di lengkapi dengan fitur print, scan, dan copy untuk memenuhi kebutuhan para pengguna.

Desain printer inkjet warna A4 ini cukup compact dan simple, ini sangat mirip dengan Canon G2000. Hanya saja pada Canon G3000 ditambah dengan fitur wireless. Dengan balutan warna hitam pada body printer dan sistem tanki tinta yang menyatu dengan bodi printer membuat tampilannya semakin kokoh. Dengan dimensi fisik Cannon PIXMA G3000 yaitu sekitar 445 x 330 x 163mm dan berat sekitar 5,8kg, ini sangat cocok di tempatkan di atas meja kerja rumah maupun kantor. Kita juga dapat dengan mudah melihat volume tinta yang ada pada tanki printer ini.

Untuk kecepatan cetak printer Canon G300 ini sama dengan printer Canon G-series sebelumnya. Untuk dokumen hitam putih mencapai 8.8ipm dan 5.0ipm untuk dokument berwarna. Sedangkan untuk mencetak foto 4 x 6' membutuhkan waktu sekitar 60detik.  Untuk resolusi cetak printer ini mencapai 4800 x 1200dpi. Ukuran foto dan dokument dapat di cetak hingga ukuran A4, baik dengan tepi maupun tanpa tepi.

Canon PIXMA G3000 juga dilengkapi dengan fitur scan, dan copy. Fitur scan pada Canon PIXMA G3000 mampu menangani kertas 216 x 297 mm, dengan resolusi scan hingga 600 x 1200 dpi. Dengan hasil berbentuk file gambar dengan format JPEG, TIFF, PDF, BMP, dan PNG. Dibutuhkan waktu 19detik untuk scanning ganbar dengan ukuran A4 ull colors. Printer ini juga mempunyai copy speed hingga 2,5 copy per menit untuk dokument monokrom dan 1,7 copy per menit untuk dokument warna, dengan resolusi hingga 600 x 600 dpi.

Printer ini juga sudah didukung fasilitas wireless yang memungkinkan kita untuk menghubungkan printer dengan berbagai jenis gadget. Pengguna dapat mencetak dokument dan foto langsung dari smartphone, tablet, maupun laptop dengan wireless, printer ini juga dapat di hubungkan ke perangkat komputer via sambungan USB 2.0 berkecapat tinggi.

Itu tadi sobat JAYA TEHKNO review mengenai Printer Canon PIXMA G3000, semoga info yang saya berikan dapat bermanfaat untuk kita semua.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Review Printer Canon PIXMA G3000"

Post a Comment